Pemerintah Kelurahan Palangga Jalani Vaksinasi Perdana

HarianSultra.com, Konsel,Sultra -Pemberian vaksinasi kepada ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) kembali berlanjut. Hari ini, Rabu,(7/4/2021) para ASN dan perangkat lainnya di Pemerintah Kelurahan Palangga  divaksinasi perdana Covid-19 jenis Sinovac.

Vaksinasi ini  berlangsung di Puskesmas Palangga, melibatkan tim vaksinator dari Puskesmas Palangga Kecamatan Palangga Kabupaten Konsel.

Lurah Palangga, Ahmad Ruanto mengatakan, vaksinasi Covid-19 bagian dari ikhtiar pemerintah mengatasi penyebaran virus yang sudah melanda dunia khusunya di Indonesia lebih dari satu tahun ini.

“Kali ini vaksinasi untuk pegawai dan perangkat kelurahan lainnya. Kami mengucapkan terima kasih kepada teman-teman dari Dinas Kesehatan Konsel yang telah memberikan vaksinasi. Ini bagian dari upaya kita melawan penyebaran Covid-19,” ujarnya.

Menurutnya, vaksinasi bagi pegawai Kelurahan sangat penting dan dibutuhkan, sebab mempunyai tugas pelayanan yakni menyelenggarakan urusan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan. Sehingga sering kali berinteraksi dengan masyarakat.

“Terutama bagi pegawai yang bertugas melakukan tugas pelayanan masyarakat. Para pegawai Kelurahan sering berinteraksi dengan masyarakat baik di acara pemerintah maupun acaranya lainnya. Jadi, kami bersyukur pegawai kami sudah divaksinasi,” ucapnya.

Ahmad Ruanto mengharapkan, pegawai yang telah di vaksin tetap menerapkan protokol kesehatan dengan tidak lalai, tetap pakai masker, rutin cuci tangan dan jaga jarak.

Ketika ditanya soal reaksi yang dirasakan setelah vaksin, ia mengaku tidak mengalami efek apa-apa, justru merasa menjadi lebih segar.

“Saya lebih dahulu untuk divaksinasi dan Alhamdulillah sampai saat ini tidak ada efek sampingnya,” ucapnya.

Ia menerangkan, secara keseluruhan ada 13 orang perangkat kelurahan yang di vaksin terdiri dari kepala seksi, staf dan para Kepala Lingkungan/RW.

“Tanggal 21 April akan vaksin kedua,” katanya.

Reporter: Marwan Toasa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *