Peduli Palestina, Pemda Konsel Salurkan Donasi Rp 76 Juta

HarianSultra. com, Kendari, Sultra – Peduli pada rakyat Pelastina yang kini masih dilanda konflik dengan Zionis Israel, khususnya di jalur Gaza, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) menyalurkan donasi bantuan kemanusiaan untuk rakyat Palestina senilai Rp 76.687.000.

Bantuan kemanusiaan berupa uang tunai diserahkan langsung oleh Wakil Bupati (Wabup) Konsel Rasyid S.Sos M.Si kepada perwakilan peduli Palestina melalui Ketua Yayasan Insanul Faiz Konsel, Asyhari Abuhair yang juga Ketua Forum Kerjasama Penyuluh Agama Islam (FKPAI), Selasa, p (22/6/2021) kemarin.

ASN Konsel Bersama Yayasan dan Organisasi Kemanusiaan Lakukan Penggalangan Dana.

Bantuan kemanusiaan ini merupakan hasil penggalangan dana dari ASN Pemda Konsel, Yayasan dan Organisasi kemanusiaan yang ada di Konsel.

Wabup Konsel, Rasyid S Sos mengatakan bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian para aparatur negara dan lembaga kemanusiaan Konsel atas konflik yang menimpa rakyat Palestina.

Ia berharap donasi bantuan kemanusiaan ini bisa bermanfaat bagi rakyat Palestina yang terkena dampak dari serangan Zionis Israel.

“Semoga bantuan dana yang kita berikan dapat membantu dan meringankan beban saudara kita rakyat palestina, sekaligus berdoa keselamatan dan mereka dapat terbebas dari konflik,”harapnya.

Dana bantuan kemanusiaan hasil penggalangan dana ASN bersama berbagai lembaga yang ada di Konsel itu telah diteruskan pada Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) sebagai lembaga khusus yang akan menyerahkan secara langsung donasi tersebut ke Palestina.

“Jadi setelah kami terima donasi itu, setengah dari jumlah total bantuan ini langsung di transfer ke lembaga BSMI  sebagai lembaga khusus yang nantinya meneruskan bantuan itu ke perwakilan BSMI yang ada di Palestina. Sementara setengahnya masi ada di rekening Badan Koordinasi Majelis Taqlim (BKMT) yang sementara ini dalam proses transfer, ” jelas Asyhari Abuhair saat dikonfirmasi lewat telepon selularnya,  Rabu, (23/06/2021).

Ketika ditanya akhir penyerahan donasi secara keseluruhan, ketua yayasan sekaligus ketua FKPAI dan juga inisiator peduli Palestina ini belum bisa memastikan waktunya kapan. Sebab Ia menilai terkait penyelesaian dari proses penyerahan donasi hingga pelaporannya bakal membutuhkan waktu yang cukup panjang.

“Kan setelah penggalangan dana, ada penyerahan donasi namun penyerahannya sebagian lembaga seperti BKMT masi dalam proses transfer jadi butuh waktu. Terakhir kami akan buat laporannya, selanjutnya melaporkan kembali ke Pemda dan ini akan memakan waktu berminggu minggu bahkan bisa sampai satu bulan baru bisa selesai semua,” katanya.

Reporter: Marwan Toasa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *