Kajati Sultra Lantik 3 Kajari dan 1 Koordiator

HarianSultra.com, KENDARI – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sulawesi Tenggara (Sultra) Raimel Jesaja SH MH melantik 3 Kajari dan 1 Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Sultra pada Rabu, (9/3/2022).

Keempat pejabat itu yakni Dr Musafir SH SPd MH sebagai Kajari Konawe, Dody Andohar Jaya Sinaga SH MH sebagai Kajari Wakatobi, Agung Sugiharto S Com SH sebagai  Kajari Bombana dan Edwin Ignatius Beslar SH sebagai kordinator pada  Kejaksaan Tinggi Sultra.

Kajati Sultra mengatakan rotasi yang dilakukan merupakan penyegaran personel dan organisasi. Selain itu menjaga konsistensi pelaksanaan program repormasi birokrasi.

“Ini juga dilakukan sebagai konsistensi pelaksanaan program repormasi birokrasi harus dikawal dengan pengawasan dan pengendalian secara ketat, obyektif, adil dan bertanggungjawab melalui penerapan reward dan punishment bagi seluruh pegawai” jelas Kajati Raimel Jesaja.

Dalam kesempatan itu, Raimel  mengingatkan kepada empat pejabat tersebut agar dalam bekerja lebih teliti dan sesuai aturan yang ada.

“Identifiasi, pelajari, kuasai dan selesikan berbagai persoalan guna akselerasi pelaksanaan tugas,” ucapnya.

Kajati Sultra ini juga menyampaikan, jadi seorang pemimpin dan melaksanakan tugas  harus  ciptakan suasana kerja yang menyenangkan dalam mengarahkan prlaksanaan tugas guna menjaga keharmonisan, kekompakan, agar tetap selaras dengan visi misi korps.

selain itu, lanjut dia, curahkan kemampuan, pengetahuan dan penglamaan untuk menghasilkan capaian kerja yang optimal sehingga hasilnya dapat dirasakan manfaatnya secara konkrit bagi kemajuan kejaksaan dan masyarakat.

tidak hanya itu, ia juga berpesan agar dalam bertugas harus wujudkan proses penegakan hukum yang adil, profesional, dan bermartabat dengan senantiasa mengacu pada integritas luhur yang menadi landasan pijaknya.

“Ingtlah selalu bahwa jabatan yang diemban merupakan amanah dan kepercayaan pimpinan yang harus dipertanggungjawabkan dihadapan tuhan yang maha esa,” katanya.

Menyadari akan tupoksi kejaksaan yang sangat sentral dan perhatian masyarakat demikan besar terhadap penanganan kasus kasus yang menarik perhatian masyarakat Sultra bahkan nasional, Kajati Raimel yang juga baru bertugas di Sultra ini menitipkan harapan agar yang dilantik dapat mengemban tugas dan kepercayaan pimpinan dalam pelaksanaan tugas dan tanggungjawab secara maksimal dan profesional sesuai program repormasi birokrasi kejaksaan yang diarahkan untuk mengubah pola fikir , budaya kerja dan prilaku. (Marwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *