Tim Pemenangan Kecamatan Andoolo Barat dan Benua Gass Pool! Menangkan Irham-Wahyu

HarianSultra.com, Konawe Selatan – Bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Konawe Selatan (Konsel) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Irham Kalenggo S.Sos – H Wahyu Ade Pratama Imran kembali megukuhkan tim pemenangan untuk Desa dan Kecamatan Andoolo Barat dan Benua. Pengukuhan tim pemenang dipimpin langsung Irham Kalenggo dan didampingi H Wahyu di Desa Horodopi Kecamatan Benua, Rabu, (11/09/2024).

Setelah dikukuhkan, tim pemenangan yang berjumlah ratusan orang tersebut bertekad untuk “Gass Pool” memenangkan pasagan calon Bupati dan Wakil Bupati Irham Kalenggo – H Wahyu Ade Pratama Imran di hajatan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tanggal 27 November 2024 mendatang.

“Hari ini, Rabu, 11 September 2024, tim pemenangan di seluruh Desa di Kecamatan Andoolo Barat dan Benua. Apakah saudara saudari siap dan menangkan pasangan Irham – Wahyu. Jika bersedia, mulai hari ini saya minta untuk menyampaikan dan mengajak kepada seluruh keluarga, tetangga dan warga untuk memenangkan dan memilih Irham – H Wahyu,”ucap Irham Kalenggo saat mengukuhkan tim pemenangan desa dan Kecamatan untuk Andoolo Barat dan Benua.

Menurut Ketua DPD Golkar Konsel ini, bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Konsel diagendakan ditetapkan sebagai pasangan calon oleh Komisi Pemilihan Umum Konawe Selatan pada tanggal 22 September, dan tanggal 23 September pencabutan nomor urut calon. Dari agenda tersebut, selaku bakal calon Bupati dan Wakik Bupati Konsel telah memprogramkan yang bakal dilaksanakan setelah menjadi calon dan terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati mendatang.

“Kami berdua, Irham – H Wahyu telah memprogramkan tujuh program unggulan yang akan dilaksanakan setelah terpilih dan menjadi Bupati dan Wakil Bupati Konsel. Untuk itu mulai hari ini kita bersama sama untuk bekerja dan bekerja mengajak seluruh masyarakat Konsel untuk menyatukan pilihan dan memilih pasagan Irham – Wahyu di Pilkada 27 November 2024 mendatang,”tandasnya.

Sebelumnya bakal calon Wakil Bupati Konsel H Wahyu Ade Pratama Imran menegaskan bahwa dirinya siap mewakafkan dirinya untuk bersama sama calon Bupati Konsel Itham Kalenggo membangun Konsel yang kebih baik. Optimisme untuk memenangkan Pilkada Konsel sangat terbuka lebar, terlebih lagi dengan antusias masyarakat memberikan dukungan dan tentunya pilihannya.

“Empat tahun lalu, saya berbeda dengan pa Irham. Beliau ketua tim untuk Bupati sekarang dan saya bersama Muh Endang. Hasilnya hampir menang, jadi di tahun ini kami telah menyatu dan berpasagan. Insyaa Allah kita menangkan Pilkada ini dengan restu dukungan dan tentunya pilihannya di TPS nanti,”katanya singkat.

Sebelumnya Samsuddin selaku tokoh masyarakat Benua mengaku optimis akan memenangkan Pilkada Konsel dengan calon Irham – Wahyu. Termasuk tujuh program unggulan yang disampaikan merupakan kebutuhan mendasar masyarakat Konsel.

“Insyaa Allah kami tim pemenangan Irham – Wahyu yang dikukuhkan siap untuk Gass Pool menangkan Pilkada Konsel bulan November mendatang,”ungkapnya yang diamini seluruh warga yang hadiri.

Untuk diketahui, pengukuhan tim pemenangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Konsel turut dihadiri anggota DPRD Konsel Purnomo SP, mantan anggota DPRD Konsel Sahrun, Haena, tokoh masyarakat Benua Asaapi, tokoh masyarakat Andoolo Barat Alias dan sejumlah tokoh masyarakat, tokoh Agama, tokoh Adat dan tokoh pemuda dan Pemudi.(Red/Wan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *