HarianSultra.com, Konsel – Partai NasDem Konawe Selatan (Konsel) menggelar buka puasa dan tausiyah ramadan bersama kader, simpatisan dan masyarakat dirumah Caleg NasDem Samsul Alam di Desa Sanggi-sanggi Kecamatan Palangga, Konsel, Minggu, (31/3/2024).
Kegiatan Buka puasa bersama ini dipimpin Ketua DPD Nasdem Konsel, Adi Jaya Putra, dihadiri Pengurus DPW NasDem Sultra, Suparjo S Pd, pengurus DPD Konsel, Kader Partai, Simpatisan dan masyarakat Kecamatan Palangga.
Ketua DPD Partai NasDem Konsel, Adi Jaya Putra dalam kesempatan itu mengucapkan terimakasih kepada tamu undangan yang relah meluangkan waktu untuk datang dan berbuka puasa bersama Partai NasDem.
Ia menjelaskan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud kesyukuran atas capaian Partai NasDem Konsel pada Pemilu 2024.
“Alhamdulillah pada pemilu kemarin Partai NasDem Konsel berhasil meraih tujuh kursi,” kata Ketua DPD NasDem Konsel AJP sapaan akrabnya.
Dengan perolehan tujuh kursi tersebut, sambung dia, menjadi peluang besar bagi dirinya untuk bertarung di pemilihan kepala daerah 2024.
“Angkat tangan doakan AJP dalam perjuangan menuju politik kebaikan. Tanpa doa semua perjuangan kita akan sulit dicapai,” ujarnya.
“Saya sekaligus memohon doa kepada seluruh masyarakat, untuk maju sebagai Calon Bupati Konawe Selatan periode 2024-2029,” tambahnya.
Buka puasa bersama tersebut juga dirangkaikan dengan penyaluran bantuan Beras kepada masyarakat kurang mampu dan anak yatim-piatu.(Red/Wan)